Bandarlampung (13/05 ), Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2022 diundur pada tanggal 13 Mei 2022, sesuai dengan surat edaran Kemendikbudristek No. 28254/MPK/TU/02.03/2022 menyebutkan, hal ini lantaran tanggal 2 Mei bertepatan dengan Cuti bersama Hari Raya Idul Fitri 2022.
Oleh karena itu, pelaksanaan upacara bendera peringatan Hardiknas tahun 2022 SMAN 6 Bandar Lampung dilaksanakan tanggal 13 Mei 2022 pukul 08.00 WIB dengan memakai pakaian adat nusantara.
Upacara yang diselenggarakan di SMAN 6 Bandar Lampung berjalan dengan hikmat dan lancar yang diikuti oleh Guru, Staff, dan siswa kelas X dan XI SMAN 6 Bandar Lampung. Kepala SMAN 6 Bandar Lampung Ida Royani, M.Pd selaku Pembina Uacara membacakan Pidato Menteri Pendidikan yang intinya kita tidak lagi hanya menjadi pengikut, tetapi pemimpin dari Gerakan pemulihan dunia dan mengajak insan pendidikan untuk “ Mari Bangkit dan Pulih, Mari Bergerak dan Mewujudkan Merdeka Belajar “. Dalam sambutan-Nya Ida Royani pun berharap dengan adanya restorasi pendidikan, bukan hanya ada perubahan di dunia pendidikan, melainkan harus ada perubahan karakter, pengetahuan dan terutama mengikuti perubahan zaman , khususnya di dunia digitalisasi yang berkembang saat ini tentunya untuk mewujudkan Pendidikan Pulih dan Merdeka Belajar.
SMAN 6 Bandar Lampung berkerjasama dengan OSIS SMAN 6 Bandar Lampung menggelar aneka jenis perlombaan dan penampilan tarian dan seni musik. Perlombaan diantaranya adalah Fashion Show dari Guru dan perwakilan 2 orang dari Kelas X dan XI setiap kelasnya. Kegiatan ini suatu tujuan nilai kebersamaan di SMAN 6 Bandar Lampung.(*)
( GALLERY HARDIKNAS TAHUN 2022 )
0 Comments